Monday, May 23, 2011

Tuhan kecil


Jangan ada padamu allah lain di hadapan-Ku. - Keluaran 20:3


Mungkin Anda pernah mendengar nama P.D. James, seorang penulis misteri yang sangat terkenal dari Inggris. Dalam salah satu novelnya yang berjudul The
Children of Men, ia menulis pernyataan yang menarik, “Jika dari sejak kecil Anda memperlakukan anak-anak Anda seperti tuhan-tuhan, kemungkinan besar mereka akan berperilaku seperti setan-setan di kelak kemudian hari.”

Pernyataan P.D. James tersebut ada benarnya juga. Jika kita memperlakukan anak kita secara berlebih, bahkan sudah masuk dalam taraf memberhalakan anak, maka itu akan menciptakan pola asuh yang sangat buruk bagi anak kita. Anggaplah anak kita seolah-olah ia adalah tuhan kecil bagi kita. Turutilah semua hal yang ia inginkan. Berikan proteksi secara berlebihan. Jangan pernah memarahinya, apalagi menghukumnya. Jika ia berlaku kurang ajar, tertawakanlah dan anggaplah itu sebagai kelucuan seorang anak. Intinya, anggaplah anak kita adalah segala-galanya dan kalau perlu buatlah anak kita tahu betapa kita sangat memanjakannya. Itu seperti menyimpan bom waktu bagi keluarga kita sendiri di kelak kemudian hari.

Jangan buat anak seperti tuhan kecil bagi kita. Jika memang anak kita salah, disiplinkanlah. Kitalah yang harus mengatur anak kita, bukannya anak yang
berlaku seolah-olah ia adalah tuhan yang bisa mengendalikan hidup kita. Kitalah yang harus mendidik agar anak taat kepada kita sebagai orang tua, bukannya anak yang berlaku seolah-olah ia adalah tuhan dan kita harus taat kepadanya.

Jika kita sudah terbiasa memanjakan anak kita, memang mempraktekkan kebenaran ini adalah hal yang sangat sulit. Kita mungkin akan merasa tertuduh, solah-olah kita tidak menyayangi anak kita ketika menjatuhkan disiplin kepada anak kita yang berbuat salah. Tapi, percayalah bahwa lambat laun kita akan mengerti bahwa hukuman dan disiplin adalah bagian dari kasih. Jadi, berhentilah memperlakukan anak seolah ia adalah tuhan bagi kita.

Perlakukan anak Anda seperti tuhan-tuhan, kemungkinan besar mereka akan berperilaku seperti setan-setan. - P.D. James

No comments:

Post a Comment